Begini Cara Kalibrasi Baterai HP Android yang Benar!
Tutorial mudah cara kalibrasi baterai hp android xiaomi redmi note 5 pro
Baterai merupakan komponen utama pada sebuah perangkat mobile, baik smartphone
maupun laptop.
Baterai yang digunakan pada perangkat mobile seperti android adalah baterai
yang dapat diisi ulang.
Namun setiap baterai tentu memiliki masa pakai yang beragam, terlebih jika
perangkat tersebut digunakan dengan berlebihan, maka masa pakainya pun akan
cepat menurun.
Pada saat anda baru membeli sebuah hp android, pastinya status baterai dapat
terbaca oleh sistem dengan akurat.
Namun seiring berjalan waktu, sistem bisa saja mengalami masalah dalam membaca
kapasitas dan status baterai dengan akurat. Hal inilah yang melatarbelakangi
kenapa anda harus melakukan kalibrasi baterai.
Daftar Isi
Apa itu Kalibrasi Baterai?
Anda pasti sudah tau apa itu baterai kan? Ya, baterai adalah sebuah perangkat keras yang dapat menyimpan daya agar perangkat seperti android, laptop, dll dapat menjalankan fungsinya.Baterai memiliki kapasitas yang beragam, dan kita tidak dapat melihat secara langsung kapasitas baterai tersebut.
Sistem operasi membutuhkan semacam software atau driver untuk membaca kapasitas dan status baterai secara real-time, sehingga kita dapat mengetahui berapa level persentase sisa baterai ponsel kita saat ini.
Software tidak selamanya akurat dalam menampilkan persentase baterai, apalagi jika sudah termakan usia. Bukan tidak mungkin sisa baterai ponsel anda saat ini aslinya adalah 80%, namun pada layar ponsel anda hanya terbaca 50%.
Hal ini lah kenapa kalibrasi baterai sangat diperlukan, yaitu untuk menormalisasi kesalahan software atau driver dalam membaca status baterai.
Jadi dapat disimpulkan bahwa kalibrasi baterai adalah proses normalisasi baterai agar kapasitas dan statusnya dapat terbaca oleh sistem secara akurat.
Tujuan Kalibrasi Baterai
Berdasarkan penjelasan diatas, kalibrasi baterai bertujuan agar sistem dapat membaca dan menampilkan kembali kapasitas dan status persentase baterai yang sebenarnya secara akurat.Alasan harus meng-kalibrasi baterai
1. Baterai cepat habis
Kalau anda merasa baterai anda cepat habis dari biasanya, bisa jadi anda harus melakukan kalibrasi baterai. Karena mungkin saja ada kesalahan pada sistem saat membaca status baterai.Namun dengan mengkalibrasi baterai bukan berarti dapat menghemat konsumsi baterai, bisa saja itu disebabkan oleh faktor usia baterai tersebut.
Karena semakin lama, kapasitas baterai semakin berkurang,
tergantung pada cara pemakaian baterai.
2. Persentase baterai berkurang secara tidak wajar
Jika ponsel anda baterainya berkurang secara tidak wajar, mungkin anda juga harus mencoba untuk melakukan kalibarasi baterai.Misalnya persentase baterai
berkurang dari 78% langsung ke 76%. Ini artinya ada yang tidak wajar dan perlu
untuk di kalibrasi.
3. Proses pengisian daya tidak bisa sampai 100%
Pernahkah anda mengalami saat mengisi daya ponsel anda tidak mencapai 100%? Padahal anda sudah mengisi daya selama berjam-jam.Jika pernah, mungkin anda
juga harus mencoba untuk mengkalibrasi baterai android anda.
Lakukan kalibrasi baterai hp anda ketika anda merasa baterai ponsel anda cepat habis dari biasanya, atau ketika persentase baterai ponsel anda berkurangnya tidak wajar seperti yang telah Andronine sebutkan diatas.
Tutorial cara kalibrasi baterai ini dengan aplikasi Terminal Emulator saja.
Salah satu syarat utama dalam kalibrasi dengan cara ini adalah harus sudah di ROOT, untuk ponsel yang Non-ROOT (Tanpa ROOT) tidak bisa menggunakan cara ini.
Berikut adalah syarat yang harus dipenuhi sebelum mulai melakukan kalibrasi baterai.
Itulah cara ampuh kalibrasi baterai android yang benar dan sudah saya coba
sendiri dan itu work. Semoga artikel ini juga menjadi solusi untuk anda yang
ingin mengkalibrasi baterai hp anda.
Waktu yang tepat untuk Kalibrasi Baterai
Anda sudah tau apa itu kalibrasi baterai, anda juga sudah tau apa tujuan dan alasan harus melakukan kalibrasi baterai. Lalu kapan waktu yang tepat untuk melakukan kalibrasi baterai?Lakukan kalibrasi baterai hp anda ketika anda merasa baterai ponsel anda cepat habis dari biasanya, atau ketika persentase baterai ponsel anda berkurangnya tidak wajar seperti yang telah Andronine sebutkan diatas.
Cara Kalibrasi Baterai HP Android Xiaomi Redmi Note 5 Pro
Trik kalibrasi baterai yang saya share ini berbeda dengan tutorial pada umumnya, tutorial ini saya dapatkan dari salah seorang member Grup Telegram Whyred.Tutorial cara kalibrasi baterai ini dengan aplikasi Terminal Emulator saja.
Salah satu syarat utama dalam kalibrasi dengan cara ini adalah harus sudah di ROOT, untuk ponsel yang Non-ROOT (Tanpa ROOT) tidak bisa menggunakan cara ini.
Berikut adalah syarat yang harus dipenuhi sebelum mulai melakukan kalibrasi baterai.
Syarat sebelum kalibrasi baterai
- Terminal Emulator (Download di PlayStore)
- Download Batcal.sh disini
- Ponsel harus sudah di ROOT
- Baterai ponsel harus 100%
Cara mudah kalibrasi baterai Xiaomi Redmi Note 5 Pro
- Download batcal.sh melalui link diatas, lalu simpan di penyimpanan internal. Simpan diluar, jangan didalam folder!
- Charge hp sampai full 100%, setelah 100% jangan cabut chargernya, biarkan saja terpasang pada ponsel.
- Buka Terminal Emulator
- ketik su lalu enter
- ketik cd sdcard lalu enter
- ketik sh batcal.sh lalu enter
-
lalu akan muncul pilihan:
(c) untuk kalibrasi baterai
(x) untuk keluar
(a) untuk otomatis
pilih saja c, lalu enter - Setelah selesai akan muncul pertanyaan untuk reboot, jawab saja yes
- Biarkan ponsel reboot dalam keadaan masih terpasang charger
- Done
Note:
Credit : zeppelinrox
- Setelah ini jangan biasakan untuk melakukan restart dengan ponsel masih terpasang charger, karena bisa menyebabkan kesalahan dalam membaca memory history baterai. Kalau mau restart, silakan cabut dulu chargernya.
- Kalibrasi baterai ini untuk keakuratan dalam pembacaan persentase baterai, bukan untuk awet atau tidaknya baterai ya.
Catatan:
Dalam tutorial cara kalibrasi baterai ini, saya mempraktekkannya pada HP Xiaomi Redmi Note 5 Pro (whyred) dalam kondisi sudah di root. Untuk cara kalibrasi baterai android tipe lain seperti asus, samsung, realme, dll saya belum pernah mempraktekkannya.
Jika ada pertanyaan, kritik, ataupun saran silakan tinggalkan di kolom
komentar. Share jika artikel ini bermanfaat, dan kita ketemu lagi di artikel
berikutnya.
Terima kasih ~
Posting Komentar